Mencetak Foto dari Kartu Memori ke Label Diska
Anda dapat mencetak foto yang disimpan pada kartu memori pada label diska dari diska dapat dicetak.
Penting
-
Anda tidak dapat mencetak pada diska dapat dicetak 8 cm / 3,15 inci.
-
Jangan memasang tatakan diska atau menempatkan diska dapat dicetak sampai pesan yang menyuruh Anda untuk mengesetnya ditampilkan. Berbuat seperti ini dapat merusak pencetak.
-
Pilih Cetak(Print) pada layar BERANDA.
-
Pilih Kartu memori(Memory card).
Menu cetak kartu memori ditampilkan.
-
Pilih Cetak foto ke label diska(Print photos to disc label).
Layar setelan area pencetakan ditampilkan.
-
Masukkan kartu memori ke dalam slot kartu.
Catatan
-
Ketika Anda memasukkan kartu memori sebelum Anda menampilkan menu cetak kartu memori, layar pemilihan foto dalam Pilih pencetakan foto(Select photo print) ditampilkan.
Untuk menampilkan layar BERANDA, sentuh tombol BERANDA(HOME).
-
Jika tidak ada data foto dapat dicetak yang disimpan pada kartu memori, Tipe data yang didukung belum disimpan.(Data of supported types are not saved.) ditampilkan pada layar sentuh.
-
Jika lebih dari 2.000 data foto disimpan di kartu memori, data foto tersebut akan dibagi berdasarkan grup per 2.000 foto dalam urutan kronologis terbalik (tanggal terakhir dimodifikasi) secara otomatis. Periksa pesan yang ditampilkan pada layar sentuh dan pilih OK.
-
-
Tentukan area pencetakan.
-
Tentukan lingkaran luar.
-
Tentukan lingkaran dalam.
Catatan
-
Ukur diameter luar dan dalam permukaan pencetakan dari diska dapat dicetak dan pastikan Anda mengeset nilai yang lebih kecil dari nilai yang diukur untuk diameter luar, dan nilai yang lebih besar dari nilai yang diukur untuk diameter dalam.
-
Untuk informasi tentang diska dapat dicetak, hubungi produsennya.
-
-
Tentukan jumlah tinta.
Jika hasil cetakan buram, pilih Anti luntur(Bleed-proof). Keburaman mungkin dapat dikurangi dengan mencetak dengan tinta yang lebih sedikit.
-
Pilih foto yang ingin Anda cetak.
Catatan
-
Opsi Lain
-
-
Tentukan area pencetakan dengan pemotongan.
-
Seret untuk memosisikan bingkai pemotongan.
-
Seret untuk mengeset ukuran bingkai pemotongan.
Ketika area yang akan dipotong ditentukan, layar konfirmasi setelan cetak ditampilkan.
-
-
Periksa setelan cetak dan sentuh tombol Warna(Color).
-
Ikuti instruksi pada layar untuk mengeset diska dapat dicetak.
Catatan
-
Anda dapat melihat prosedur untuk mengeset diska dapat dicetak dengan memilih Cr mengeset(How to set).
-
Untuk setelan lebih lanjut tentang diska dapat dicetak:
-
-
Pilih OK.
Pencetak mulai mencetak.
Catatan
-
Sentuh tombol Stop untuk membatalkan pencetakan.
-
Setelah mencetak, biarkan permukaan pencetakan diska mengering secara alami. Jangan gunakan pengering rambut atau mengarahkan diska ke sinar matahari secara langsung untuk mengeringkan tinta. Jangan menyentuh permukaan pencetakan sampai tinta kering.
-
Jika pencetakan tidak sejajar, sesuaikan posisi pencetakan menggunakan Atur area pencetakan diska(Adjust disc print area) dalam Setelan Cetak(Print settings) di bawah Setelan Perangkat(Device settings).
-